sebelum baca.. liat perkenalannya dulu yaa klik >> (o^^o)

Selasa, 12 April 2011

Kau Rasa Hidupmu Sia-sia ? Pikir Lagi!

Pernah baca dongeng yang bisa kau pilih sendiri alur ceritanya? Atau... Salah satu serial Goosebumps yang punya berbagai macam ending yang tergantung oleh pilihan mu sendiri. Pernah? Tidak? Yasudahlah, aku tidak memfokuskan pada serial itu atau dongeng apapun.
Bagaimana kalau pepatah 'semua diatur oleh yang Maha Kuasa' ?? Aku yakin banyak yang tahu.

Menurutku, pepatah itu tidak sepenuhnya benar. Tuhan memang mengatur jalan cerita kehidupan kita, tapi dia tidak hanya memberi 1 jalan. Aku tidak tahu ada berapa, tapi yang pasti banyak sekali. Yang pasti ini sangat berbeda jika kalian membaca serial Goosebumps itu, kita tidak bisa meng-cancel pilihan yang sudah kita pilih jika semua berakhir tidak seperti apa yang kita harapkan. Kita tidak bisa membalik kertas itu lagi untuk mengulangi pilihan-pilihan itu. Jika kita salah pilih, maka endingnya pun akan berbeda...

Yah, ada sedikit pengalaman pribadi-hahaha.
Oke, jadi awalnya, ada seorang anak yang dulu aku suka, minta bantuanku. Tapi yang bikin sebal, dia tidak mau repot. :/ lalu aku malah menjawabnya asal dan lumayan kasar. Tidak, bukan makian, tapi semacam kalimat penolakan yang langsung pada sasaran.
(sebentar, aku merasa pernah menulis ini -,- deja vu mungkin)

Sejak saat itu dia berbeda. Tidak lagi bertanya dengan baik - seperti mengirimkan emotikon yang uh oh makes me melt.haha. Kalau saja saat itu, aku tetap bersikap baik sama dia, pasti sekarang...
Sudahlah, kalau aku ceritakan dengan detail, pasti orangnya tahu.

Mulai sekarang, aku akan memilih semuanya baik-baik. Tidak ada yang sia-sia di dunia ini. Jadi, jangan pernah meremehkan sesuatu, bahkan setitik debu sekalipun.

Tidak ada komentar: